- 250 gram daging sapi khas dalam, iris tipis kemudian pukul pukul hingga agak melebar.
- 3 sdm margarin.
Bahan Perendam:
- 1 siung bawang putih, haluskan.
- ½ sdt merica.
- ¼ sdt bubuk pala.
- ½ sdm kecap manis.
Bahan Saus:
- 2 sdm kecap manis.
- 1 sdm kecap asin.
- 2 sdm kecap inggris.
- 1 sdt gula pasir.
- ½ sdt garam.
- ½ sdt cuka.
- 100 ml air.
- 2 sdt maizena, larutkan dengan 1 sdm air untuk mengentalkan saus.
Bahan Pelengkap:
- Kentang goreng.
- Wortel kukus.
- Brokoli kukus.
Cara Membuat:
- Marinasi daging dengan bumbu perendam, simpan di dalam wadah tertutup, masukkan ke dalam kulkas. Diamkan kurang lebih 30 menit-1 jam, agar bumbu meresap.
- Setelah daging cukup dimarinasi, panaskan margarin hingga mencair seluruhnya.
- Masukkan daging, tumis hingga daging matang.
- Setelah matang, angkat daging, sisihkan.
- Panaskan kembali margarin sisa menumis daging. Masukkan semua bahan saus kecuali larutan maizena. Aduk hingga mendidih.
- Setelah mendidih, kentalkan saus dengan larutan maizena. Aduk-aduk hingga rata dan didihkan kembali selama 1 menit.
- Masukkan daging ke dalam saus, aduk rata, lalu matikan api.
- Bistik sapi siap disajikan bersama kentang goreng, wortel kukus dan brokoli kukus.