Bahan:
- 1 bungkus kwetiaw basah, cuci dengan air hangat.
- 1 sdm bawang putih cincang.
- 3 butir telur ayam.
- 3 sdm kecap asin.
- 1 sdm kecap ikan.
- ½ sdm arak masak.
- 1 sdm minyak wijen.
- 1 sdt garam.
- 1 sdt merica.
- 1 sdm olive oil untuk menumis.
Cara Membuat:
- Letakkan kwetiaw yang sudah dicuci ke dalam wadah/mangkok besar. Masukkan telur, kecap asin, garam dan merica. Lalu aduk hingga semua bahan tercampur rata dengan kwetiaw.
- Panaskan wajan dengan olive oil, tumis bawang putih hingga harum.
- Masukkan kwetiaw, aduk perlahan hingga telur matang. Tambahkan kecap ikan, arak masak dan minyak wijen. Aduk kembali hingga semua bahan tercampur rata.
- Taburkan irisan daun peterseli jika suka.