Wednesday, October 30, 2013





Bahan:

  • 7-8 mangkuk nasi. Masak nasi dengan menggunakan campuran beras dan ketan, perbandingannya 3:1.
  • 10 lembar rumput laut sushi.
  • 2 buah ketimun jepang, bersihkan bijinya, potong memanjang sesuai lebar alat penggulung sushi. Buat menjadi 10 bagian.
  • 1 buah wortel, potong-potong kecil tipis dengan panjang seukuran korek api.
  • 1 ikat bayam, gunakan hanya daunnya saja.
  • 1 butir telur, kocok lepas, bumbui dengan garam dan merica secukupnya.
  • 250 gr daging sapi cincang.

Bahan untuk campuran nasi:

  • 1 sdt garam.
  • 1½ sdm minyak wijen.
  • 1½ sdm olive oil.
  • ½ sdm biji wijen sangrai.

Bahan untuk campuran daging:

  • 1 batang daun bawang, potong kecil-kecil.
  • 1 sdm bawang putih cincang.
  • 1 sdm soy sauce/kecap asin.
  • 1 sdm gula pasir.
  • ½ sdm soju/arak masak.
  • 1 sdt minyak wijen.
  • ¼ sdt lada hitam.

Bahan Saus Kecap: 


  • 4 sdm Kecap asin Jepang.
  • 1 sdm gula pasir.
  • 1 sdt minyak wijen.
  • 1 sdm air.
Campur semua bahan saus menjadi satu, aduk hingga semua bahan tercampur rata.


Cara Membuat:

  1. Bubuhi ketimun yang telah dipotong dengan garam, diamkan kurang lebih 1 menit, lalu bilas dengan air matang. Keringkan ketimun dengan tissue. Sisihkan.
  2. Tumis wortel dengan 1 sdt minyak wijen, berikan sejumput garam. Tumis hingga wortel matang. Sisihkan.
  3. Tumis bayam dengan 1 sdt minyak wijen, berikan sejumput garam. Tumis hingga bayam matang dan layu. Sisihkan.
  4. Goreng telur yang telah dikocok dan dibumbui dalam penggorengan berdiameter 20-25 cm. Setelah matang potong-potong telur dengan lebar 1 cm dan panjang sesuai ukuran alat penggulung sushi.
  5. Campur daging cincang dengan bumbu campuran daging, aduk rata dan diamkan selama 10 menit agar bumbu meresap. Setelah itu tumis daging dengan 1 sdt olive oil hingga daging matang. Sisihkan.
  6. Campurkan nasi (beras dan ketan) yang telah dimasak dengan bumbu campuran nasi. Aduk-aduk hingga rata.

Cara Menggulung Kimbap:

  1. Siapkan alat penggulung sushi, letakkan rumput laut di atasnya. Lalu ratakan nasi di atas rumput laut, sisakan sekitar 3 cm pada bagian bawah.
  2. Di ujung atas, letakkan ketimun, lalu berikan wortel di sampingnya, di samping wortel letakkan telur, kemudian di atas wortel letakkan bayam dan daging. Jadikan ketimun dan telur sebagai pembatas agar wortel, bayam dan daging tetap berkumpul di tengah.
  3. Setelah itu gulung kimbap. Pastikan gulungan pertama menutupi semua bahan. Berikan sedikit nasi pada bagian ujung bawah rumput laut agar ketika sampai di gulungan terakhir semua bagian saling menempel.
  4. Setelah tergulung seluruhnya, padatkan kimbap menggunakan alat penggulung. Caranya, letakkan kimbap di tengah-tengah penggulung lalu gulung kembali sambil agak ditekan.
  5. Sebelum memotong kimbap, oleskan bagian atas kimbap dengan sedikit minyak wijen agar pisau tidak menempel pada nasi.
  6.  
Sajikan kimbap dengan taburan biji wijen dan sausnya sebagai cocolan.

Tagged: , , , , , ,